Pada umumnya game ini dimainkan dengan HP atau Tablet dengan platform OS Android atau iOS Apple. Terus gimana cara membuat akun baru COC di laptop atau PC komputer ?.
Disini akan saya bahas tentang cara buat akun untuk main COC pada laptop atau PC sobat. Ini adalah alternatif bagi kalian yang sudah bosan bermain di versi mobile atau mungkin sobat belum mempunyai smartphone Android atau Apple.
Ada sebuah cerita unik dimana dalam satu tempat kerja yang mengharuskan pekerjanya memiliki akun COC kalau tidak akan dikenakan sanksi. Aneh kan..! Dari penjual cilok sampai para manager banyak diantaranya yang asik memainkan Clash of Clans untuk mengisi waktu luangnya.
Sampai sekarang masih banyak peminat game ini sehingga menjadi demam game COC di Indonesia akhir-akhir ini. Akun COC pun banyak yang dijual kepada peminat game yang sama dengan harga yang bervariasi sesuai level TH (Town Hall).
Game Clash Of Clans atau lebih dikenal dengan singkatan COC adalah jenis game action strategy. Game yang berasal dari Finlandia ini sangat banyak penggemarnya, uniknya pengguna game ini bukan dari kalangan anak-anak saja melainkan orang dewasa pun banyak yang memainkan.
Sayangnya akun game COC ini hanya bisa dinikmati dengan Android versi 4.0 ke atas. Tapi jangan kawatir, dengan menggunakan android emulator versi terbaru ini maka kalian bisa memainkan di komputer tanpa harus punya handphone Android atau iPhone.
Cara buat akun COC baru ini memang agak sedikit beda, tidak seperti langkah yang dilakukan di HP. Dengan cara dan langkah yang beda ini sehingga saya menulis artikel tentang cara membuat akun coc baru dengan Android Emulator, untuk membantu sobat yang kebetulan lagi cari solusi tentang akun COC.
Android Emulator
Android Emulator adalah software yang dapat menjalankan aplikasi Android secara virtual dalam perangkat komputer ber-platform Windows atau Mac OS.
Jadi sobat bisa mengoperasikan Aandroid di dalam komputer, baik untuk bermain game, belanja aplikasi di Google Play Store, buka Akun Instagram, Akun BBM, Facebook Massanger sampai memutar media favorit.
Langsung saja ikuti langkah demi langkah untuk membuat akun baru Clash of Clans lewat PC – Laptop, agar cara berikut ini berjalan dengan lancar pastikan kelengkapan, spesifikasi komputer yang sobat punya :
Persiapan dan Bahan :
– Download Android Emulator terbaru BlueStack2
– PC / Laptop dengan OS Windows 32 – 64 bit
– Koneksi internet baik WiFi atau paket data modem internet
Spesifikasi minimum PC untuk install BlueStack
– OS : Windows XP SP3, Vista, Windows 7, Windows 8 (32bit – 64bit)
– RAM : 2Gb
– VGA external: NVidia, AMD Radeon
– Net Framework versi 3.5
Cara Instal Bluestacks Offline di Windows 7
1. Download android emulator (BlueStacks) offline dulu pada tautan diatas. Kenapa saya berikan offline instal, karena untuk versi online installer memerlukan koneksi yang stabil dikawatirkan pada saat instal secara online koneksi tiba-tiba putus.
2. Setelah selesai download, Instal bluestacks pada PC sobat. Tunggu sampai 4 step proses benar-benar selesai.
Download bluestacks 2 offline |
3. Lalu jalankan software Bluestacks yang telah terinstal tadi. Dengan klik Finish
Cara Instal Bluestack2 Offline |
4. Setelah keluar tampilan welcome lalu ikuti tahapan-tahapan berikut ini untuk setelan akun Google di BlueStack
– Masuk Setelan ( Icon gear) lalu klik Add account
– Selanjutnya akan dibawah pada menu pilihan dimana sobat akan menambahkan akun google yang sudah ada atau akun baru. Pada contoh saya pilih Yang sudah ada saya pilih ini karena saya sudah memiliki email. Seandainya belum punya akun, sebaiknya ikuti cara membuat akun baru pada postingan sebelumnnya.
– Langkah berikutnya masukkan alamat email gmail (1) yang anda miliki beserta kata sandi (2) lalu klik tombol next (3)
– ” Dengan masuk, Anda menyetujui persyaratan layanan, Kebijakan privasi Google dan Persyaratan Layanan Google Play ” pilih Oke pada pertanyaan tersebut
– Keluar tampilan halaman One time setup klik Continue untuk menyelesaikan penyetalan akun Google
5. Klik Search lalu download coc dengan ketik Clash of Clans dikolom pencarian Play Store. Atau download COC versi apk file.
6. Tunggu sampai proses unduhan selesai.
7. Setelah proses download COC di Play Store selesai, lalu buka aplikasi COC di BlueStack tersebut
8. Mainkan seperti sobat memainkannya di HP, tapi bedanya sobat menggunakan mouse untuk navigasi game-nya. Apalagi kalau instal pada Touch screen All-In-One computer pasti lebih mantab.
Begitulah sekiranya cara membuat akun baru coc di bluestack. Apabila dalam proses terjadi sesuatu yang berbeda atau ada lag / bug, sobat bisa informasikan pada kolom komentar.
Ingin bermain Point Blank tapi belum tau cara bikin akun Garena? masuk di artikel tersebut dan rasakan keseruan bertempur dengan tim atau sendiri.
Tutorial tersebut telah teruji dan berkerja pada laptop saya dengan specs; Win 7 Ultimate 64bit, RAM 2Gb, VGA nVidia Geforce 310m 1Gb, intel Core i3. Semoga membantu