Cara Mengaktifkan Verifikasi 2 Langkah Akun Google dan COC

Cara mengaktifkan verifikasi 2 langkah akun Google dan COC adalah tema pembahasan tentang proteksi. Di dalam perkembangan teknologi email, terdapat banyak sistem security untuk memerangi orang yang tak bertanggung jawab yang sering disebut perlindungan berlapis.

Google sendiri menerapkan verifikasi dua langkah pada Gmail yang bisa juga disebut autentikasi dua faktor. Cara ini biasa juga digunakan untuk melindungi akun COC dari peret*s kata sandi. Mereka bisa saja mendapatkan sandi kita tapi tidak bisa mengakses akun email jika kita menyetel verifikasi 2 langkah ini.

verifikasi 2 langkah

Karena sistem kerja dari verifikasi 2 langkah akun Google adalah ketika kita login di smartphone atau komputer lain bukan yang biasa kita pakai, dengan IP lain pula maka Anda akan diminta memasukkan kode verifikasi yang dikirim ke nomor ponsel. Nah ini yang membuat akun Google kita aman karena lapisan keamanan ekstra.

Tips Mengamankan Akun Gmail 

  • Hidari menggunakan password yang sama lebih dari satu situs
  • Jangan lakukan download software dari situs yang rentan virus
  • Periksa dulu jangan asal klik pesan diemail, karena bisa saja dari peret*s yang coba meminta password

Dengan menambahkan verifikasi dua langkah di Gmail akan menghindari orang yang coba meretas akun, meskipun mereka mendapatkan sandi kita. Dia akan tetap memerlukan HP kita atau kode kunci keamanan untuk login ke akun Google milik kita.

Cara membuat verifikasi 2 langkah Gmail ini bisa dilakukan dengan versi desktop dan mobile. Sebaiknya gunakan laptop atau komputer PC dengan browser chrome untuk hasil pendaftaran yang terbaik, ini saran Google. Kalaupun Anda tidak memiliki komputer bisa juga menyiapkan dari ponsel.

Cara Setel atau Mengaktifkan Verifikasi 2 Langkah Akun Google

1. Langkah pertama buka halaman setelan Akun Google : https://myaccount.google.com

2. Setelah halaman tersebut terbuka lalu cari pada “Masuk & keamanan” kemudian pilih “Masuk ke Google”

cara verifikasi 2 langkah akun google

3. Nah pada tampilan halaman berikutnya, scroll kebawah lalu pilih “Verifikasi 2 langkah

cara setel verifikasi 2 langkah akun gmail

4. Langkah selanjutnya pilih “MULAI”

cara menambahkan verifikasi 2 langkah akun gmail

5. Masukkan kembali kata sandi Gmail Anda

cara menambahkan verifikasi 2 langkah akun google

6. Pada proses inilah saatnya kita masukkan nomor ponsel yang aktif, yang nantinya dibuat untuk menerima kode kunci keamanan melalui SMS atau Panggilan telepon. Pilih “COBALAH”

verifikasi 2 langkah akun coc

7. Kemudian sistem Google akan mengirim kode konfirmasi ke ponsel, isikan pada kolom “Masukkan kode” . Lalu pilih “SELANJUTNYA”

verifikasi 2 langkah gmail

8. Setelah proses diatas pilihlah “AKTIFKAN”

verifikasi 2 langkah akun coc baru

9. Dengan keluarnya tampilan halaman seperti gambar potongan dibawah ini, maka Anda sudah berhasil aktifkan verifikasi 2 langkah akun Gmail.

membuat verifikasi 2 langkah akun coc gmail

Cara Mendapatkan Kode Verifikasi 2 Langkah

Pada tab “Siapkan Langkah Kedua Tambahan” merupakan pilihan tambahan yang digunakan untuk mengirim kode kunci keamanan jika nomor telepon tidak aktif atau hilang. Memiliki dua pilihan yaitu melalui Aplikasi Authenticator dan Kunci Keamanan dari USB.

cara mendapatkan kode verifikasi 2 langkah

Bila Anda memilih aplikasi, tahapan settingnya sebagai berikut

  • Instal di Android atau iPhone Aplikasi Authenticator yang dapat diunduh dari Play Store dan Appstore
  • Buka pada Aplikasi, pilih Siapkan akun.
  • Pilih pindai kode batang yang tampil pada tab pada gambar diatas

Kalau mau pake flashdisk atau HDD external colokan pada port USB di laptop atau komputer Anda dan ikuti saja langkah – langkahnya, maka setelah itu kode keamanan akan tersimpan.

Ada alternatif untuk mendapatkan kode kunci yang dapat kita print, ini bisa kita bawa kemananpun. Menyimpan kode yang tidak memerlukan sumberdaya bateray atau offline.

Sekian cara setting verifikasi 2 langkah akun Google dan COC, semoga menjadi manfaat yang baik untuk melindungi Akun dari orang yang berniat jahat. Salam