Untuk buat Akun Google baru lewat hp Android Samsung Galaxy semua seri dapat mengikuti panduan yang sudah saya praktekkan dengan contoh memakai Samsung punya teman.
Karena dari beberapa smartphone Android memiliki berbagai tampilan pengaturan telepon yang beda. Dengan begitu saya melengkapi artikel di blog ini tentang daftar email baru lewat hp.
Dan kali ini saya menggunakan merk Samsung Galaxy sebagai perangkat untuk membuat email Google Play, jika hp Anda memang masih baru.
Sudah membeli hp Android Samsung tapi tidak tau cara membuat akun Google atau baru ingin beli namun belum bisa daftar Gmail.
Ikuti saja tutorial sederhana berikut dengan tutunan gambar sehingga akan mempermudah Anda yang masih pemula gadget Android.
Setidaknya artikel ini untuk belajar tentang langkah-langkah buat email baru di hp Android. Cari info penting lainnya dalam blog ini untuk keamanan akun, jika lupa password Gmail bagaimana, opsi email pemulihan itu artinya apa, sampai memulihkan akun Gmail dicuri.
Serta perhatikan tips mudah kenapa gagal disaat menambahkan akun Google baru. Dan biasanya karena beberapa faktor kita tidak bisa masuk akun Google di Android. Lihat tipsnya..!
Tips Kenapa Tidak Bisa Buat Akun Google Baru di Android
- Agar Nama pengguna Gmail tidak gagal di buat sebaiknya Anda memberi tambahan angka atau tanda titik sebagai pemisah, ingat jangan pakai spasi ya.
- Pastikan dulu hp baru Anda sudah ada kuota internet atau menyambungkan ke jaringan wifi gratis di warkop, cafe atau free wifi di sekitar tempat Anda.
- Siapkan nomor telepon yang belum digunakan untuk mendaftar email Android yang lain. Meskipun bukan syarat utama tapi nomer hape ini nantinya digunakan untuk ganti password Gmail jika kelupaan.
- Jika umur masih belum di atas 13 tahun, Anda boleh pakai data tanggal lahir dari Ayah / Bunda untuk mengisi kolom pendaftaran Gmail.
Tips Membuat Password atau Sandi Email Yang Kuat
Biasanya dalam proses pendaftaran situs online apapun kita diminta untuk membuat password atau kata sandi. Tak lain halnya dengan akun Google, kita juga disuruh bikin sandi email yang rumit atau kuat.
Apa artinya sandi rumit? sebagai calon pengguna baru atau user lama, disaat membuat password email Google adalah mengetik sandi dengan campuran huruf besar-kecil angka dan simbol (@#$%^&!@&><“) namun masih tetap bisa di baca serta gampang diingat.
Contohnya: AQ03&k@mu, l44ngitBIR03
Serta ingat jangan membuat password dengan kata baku yang sudah ada di dalam kamus besar bahasa Indonesia atau Inggris ataupun bahasa lain yang kalian kuasai untuk menghindari orang yang mencoba mengintip password email.
Contoh Buat Akun Google Baru lewat Hp Samsung Android
Sebenarnya untuk buat email dari Gmail Anda dapat langsung memulainya disaat awal menyalakan hape baru. Ya karena sebenarnya Samsung Android serta merk lain sudah menyiapkan cara dengan tombol simpel meskipun untuk orang awam sekalipun.
Tapi jika belum berhasil juga dan kurang yakin lakukan panduan di bawah ini dan semua tips di atas sudah Anda baca dan memungkinkan.
1. Hidupkan hp Android Samsung Galaxy Anda terus pergi ke Pengaturan telepon.
2. Lalu setelah berada di laman Pengaturan gulir layar hp ke atas dan pilih “Akun” setelah di laman berikutnya pilih “Tambah akun“
3. Lanjutkan dengan memilih “Google” terus pilih “Atau buat akun baru“
4. Isikan Nama depan dan Nama belakang Anda, agar mudah mengingat alamat email buat-lah dengan nama asli saja. Kalau sudah tekan tombol “Berikutnya“
5. Setel Informasi dasar yaitu tentang tanggal lahir dan jenis kelamin.
6. Nah pada bagian pendaftaran yang inilah intinya untuk membuat Nama pengguna atau alamat email Gmail. Lihat contoh berikut! Ada dua saran yang diberikan Google tapi saya kurang sregg. Karena nama alamat email kurang bagus saya modif dikit dengan menambahkan tanda titik (.) dan angka sehingga langsung tersedia (belum digunakan orang lain). Untuk lanjut pilih “Berikutnya“
7. Langsung saja pilih tombol “Berikutnya” pada pesan “Anda menggunakan nama pengguna ini untuk masuk ke akun Google Anda“
8. Setelah nama pengguna tersedia sekarang buat password atau sandi yang kuat sesuai tips di atas.
9. Tambahkan nomor telepon dari hp yang Anda gunakan saat ini atau boleh dari nomor di hp lain. Pada bagian Negara pilih “ID” lalu masukkan nomor ponsel tanpa angka nol yah. Berikutnya > Verifikasi
10. Kemudian cek SMS yang masuk biasanya diawali dengan G-****** adalah kode verifikasi Google Anda. Tuliskan 6 digit kode pada kolom sentuh “Berikutnya“
11. Pada laman Privasi dan persyaratan sesuiakan seperti dengan gambar.
12. Siapkan info pembayaran pilih yang Lain kali saja. dengan begitu kita sudah bisa buat akun Google baru di Samsung.
Setelah mempunyai email baru Anda bisa langsung menggunakan untuk membuat akun Google Play Store. Caranya masuk ke aplikasi Playstore di hp Anda kemudian memulai setup otomatis ke akun Gmail yang sudah dibuat tadi.