2 Cara Membuat Email Yahoo Baru Lewat Hp Android : Browser

Artikel ini adalah lanjutan dari tutorial cara membuat email Yahoo lewat hp Android. Yang kali ini saya share dengan metode yang kedua dengan menggunakan browser pada perangkat Android.

Pada dasarnya sih sama saja seperti posting sebelumnya cara membuat email Yahoo dengan aplikasi android. Yang membedakan hanya tampilan browser yang mempunyai kekurangan dan kelebihan pada penerapannya saat proses pembuatan email baru.

Nanti anda akan bisa memilih setelah membaca perbedaan yang saya tulis dibawah ini metode mana yang akan diikuti.

Cara mendaftar email Yahoo melalui browser atau peramban via hape Android merupakan metode untuk buat akun baru yang tidak banyak memakan kuota paket internet anda.

Karena dengan mengikuti langkah daftar email baru menggunakan cara ini, tanpa mendownload aplikasi di Google Play Store, sehingga anda bisa dengan cepat mempunyai akun Yahoo Mail Indonesia.

Tapi dengan cara ini anda tidak bisa melihat pemberitahuan email masuk sewaktu-waktu soalnya tanpa install aplikasi Yahoo Mail di Android (hp / tablet), inilah salah satu kekurangannya.

Namun kalau mengikuti bagaimana menambahkan Yahoo ke Gmail Anda akan tetap mengetahui notifikasi email, disitu sudah saya jelaskan untuk cara setting email Yahoo di Android.

buat email baru yahoo lewat hp

Yahoo Mail! merupakan sebuah email gratis yang banyak berfungsi seperti akun Gmail atau akun Hotmail milik anda. Sebagai sarana mengirim surat elektronik atau untuk syarat daftar sosial media, mendaftar akun game, berbelanja online, serta fungsikan email untuk keperluan hiburan dan bisnis lainnya.

Manfaat dari akun Yahoo sendiri adalah untuk login diproduk Yahoo; anda bisa melakukan tanya jawab pada fitur Yahoo Answer, Anda dapat berkomentar pada situs portal berita Yahoo News, Anda bisa melakukan obrolan di Yahoo Massanger (sekarang sudah resmi ditutup) dan Anda juga bisa menjadi publisher di produk Iklan Yahoo.

Langsung saja menuju topik pembahasan cara kedua yaitu buat email baru di Yahoo melalui Browser lewat hp anda.

Cara II : Membuat Email Yahoo Baru dengan Browser di Hp

1. Buka tautan halaman daftar Yahoo atau ketik url www.ymail.com pada browser Chrome, Opera mini, Firefox atau UCBrowser.

2. Setelah keluar kolom pendaftaran akun baru Yahoo. Isikan biodata sesuai identitas yang anda miliki. Isikan dengan sebenar-benarnya sesuai data pribadi anda untuk email baru ini. Agar ketika anda lupa kata sandi email dapat dengan mudah untuk pemulihan akun Yahoo.

buat email baru
  • A. Nama depan. Ketikkan nama depan anda
  • B. Nama belakang. Masukkan nama belakang anda
  • C. Username Yahoo. Pilih username yang disarankan atau ketik ID yang ingin dikehendaki
  • D. Kata sandi. Ketikkan kata sandi / password email
  • E. Kode area. Pilih kode area negara Indonesia.
  • F. Nomor telepon. Masukkan nomer handphone aktif anda
  • G. Masukkan Tgl / Bln / Tahun kelahiran
  • H. Pilihlah jenis kelamin Laki-Laki atau Perempuan

Setelah semua form pendaftaran Yahoo terisi selanjutnya sentuh Buat Account

3. Langkah selanjutnya sentuh Kirim SMS


cara membuat email

4. Isikan pada kolom verifikasi kode Yahoo seperti pada contoh yang saya beri tanda anak panah di gambar. Lalu sentuh Kirim Kode

cara buat email
5. Tahap selanjutnya yaitu Persiapan Awal email Yahoo baru.
daftar email baru
6. Setelah semua tahap terselesaikan maka akun email Yahoo baru siap digunakan
membuat email baru
Ketika semua telah selesai maka tutorial cara membuat email Yahoo lewat HP Android telah berakhir pula, sekarang tinggal gunakan email baru tersebut disesuaikan dengan kebutuhan anda. Manfaatkan semua fitur – fitur yang ditawarkan Yahoo Mail Indonesia bila memang diperlukan untuk kelancaran bisnis atau hanya untuk hiburan semata yang membuat hati anda senang.